Kenapa Pria Manis Sekali Saat Pendekatan Tapi Setelah Pacaran Berubah

Banyak Pasangan Yang Saling Mencintai Tidak Bisa Menghargai Pasangannya

Akan ada perubahan saat pendekatan dan pacaran, dimana saat pendekatan seseorang akan sangat menjaga jarak, batas. Karena saat pendekatan rasanya sangat romantis, sangat manis. Dimana dia sangat perhatian, dia membukakan pintu untuk anda. Saat mau makan dia bersihkan sendok garpu untukmu. Akan ada banyak hal-hal simple yang manis yang dia lakukan untuk anda. Sehingga itu mencuri perhatian anda, dan anda merasa sangat senang. 

Kenapa Pria Manis Sekali Saat Pendekatan Tapi Setelah Pacaran Berubah

Tapi saat pacaran akan ada saja perubahan tanpa anda sadari. Yang awalnya dia begitu romantis, dia begitu apa adanya, dan sangat manis. Perlahan-lahan mulai memudar, mulai jarang membukakan pintu, mulai jarang memuji mu, mulai jarang bersikap manis padamu. Dan itu masih normal. Dan pada akhirnya anda akan merasa, manisnya hanya di depan saja. Saat sudah jadian, sudah tidak lagi. Dan ini sering sekali terjadi.

Ya namanya orang kalau ada maunya. Ada sesuatu yang dia incar, pasti dia akan lakukan yang terbaik baginya. Sehingga dia akan menunjukkan sisi terbaiknya, sikap terbaiknya, dan itu akan ditunjukkan pada diri anda. Untuk mendapatkan hati anda. dan itulah lelaki. Pasti akan melakukan yang terbaik untuk itu. Dan saat dia sudah mendapatkan apa yang dia cari, apa yang dia tuju, maka sudah, misi selesai. Dan perlahan dia akan mulai menjadi dirinya yang biasa-biasa saja. Sehingga kita sebagai wanitanya akan merasa dia banyak berubah, tapi sebenarnya tidak.

Dia tidak berubah. Dia hanya menunjukka sisi lainnya. Karena yang kemaren itu adalah sisi terbaiknya. Sehingga itulah yang membuat anda jatuh hati. Tapi lepas dari itu, dia hanyalah dia tidak ada perubahan, hanya anda saja yang belum tahu semua sisi nya. Dan saat anda berpacaran, anda perlahan-lahan akan mulai mendapati oh begini dia sebenarnya, dia ada sisi seperti ini. Dia memiliki cara berpikir seperti ini, dan lain sebagainya. Dan itu wajar. Jadi nikmatilah itu. Semua proses dalam pacaran. Nikmatilah itu.